Buku Akidah Islam
Aqidah disebut juga dengan al-Iman sebagaimana yang disebutkan
dalam al qur’an dan hadits yang masyhur dengan nama hadits jibril dan para
ulama Ahlus Sunnah sering menyebut istilah ‘aqidah dengan al Iman dalam kitab-kitabnya.
Selain sebutan iman, aqidah juga ada istilah
lain yaitu tauhid karena membicarakan
perkara-perkara keyakinan dan keEsaan Allah, Ushuludin berbicara mengenai
pokok-pokok pondasi agama Islam, Ilmu kalam pembicaraan secara luas mengenai
dialog dan perdebatan yang terjadi antara pemikiran masalah-masalah aqidah
setelah masuknya pemikiran rasional dan filsafati mempengaruhi para pemikir dan
ulama-ulama Islam dan fiqih akbar tentang perkara utama mengenai aqidah.[1]
Masalah aqidah merupakan sangat penting dan menjadi fondasi bagi Dinul Islam. Sebagaimana dimaklumi oleh ummat islam, berdasarkan dalil-dalil syar’iyyah dari al Qur’an dan As Sunnah, bahwa setiap amal serta ucapan dipandang benar dan dapat diterima, hanya bila berdasarkan aqidah yang benar (shohehah). Maka jika aqidah itu tidak benar (keliru) dengan sendirinya setiap tindakan maupun ucapan yang bersumber dari aqidah tadi adalah tidak sah alias batal.
Posting Komentar